Dalam pemberian MPASI, sangat populer mengenai aturan 4 hari atau 4 days rules, yaitu memberikan makanan yang sama dalam 4 hari untuk mengetahui adanya reaksi alergi. Dengan metode BLW, apakah hal ini diperlukan?
menurut wholesomebabyfood, "sejak banyak studi menunjukkan bahwa menunda memperkenalkan makanan-makanan yang berpotensi alergi mungkin tidak ada dampaknya pada apakah seorang anak mengembangkan alergi terhadap suatu makanan, penggunaan aturan 4 hari jadi kuno dan ketinggalan zaman. Saat ini banyak spesialis anak menyarankan bahwa bayi boleh diperkenalkan berbagai macam makanan sekaligus, bahkan selama beberapa hari pertama perkenalan makanan padat (MPASI)."
Ini jawaban versi saya:
ada riwayat keluarga alergi kah? terutama bapak ibu si bayi. kalo iya, mungkin beberapa bahan perlu dilakukan ujicoba 4 hari dulu, terutama yg berpotensi allergen seperti telur, ayam, dairy product (keju, butter, dll), gandum,makanan laut, ikan2an, dll. tapi kalo sayur, buah dan karbo di Indonesia ini buanyak banget jenisnya. kayaknya waktu si anak jadi habis buat nyoba makanan kalo tiap 4 hari baru ganti. CMIIW.
kalo saya sih beberapa jenis makanan tetep ditunda pemberiannya seperti tuntunan wholesomebabyfood & buku BLW, seperti bayem dan stroberi. ada beberapa jenis juga yg langsung tampak bikin merah2 di sekitar mulut seperti terong, ya langsung saya stop. ga saya kasihin dulu.
tapi selain itu sih bisa tiap hari ganti supaya variatif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar